Kabut Kegelapan telah hadir. Terinspirasi dari Viego, Miss Fortune, dan Pyke, Secretlab League of Legends Ruination Collection memberikan penghormatan kepada Raja Ruination dan para penjaga dari Bilgewater.
Dengan warisan yang dibangun selama lebih dari 1 dekade, League of Legends merupakan sebuah fenomena global yang meroket menjadi esports yang paling banyak ditonton di dunia. Melalui video musik, buku komik, cerita pendek dan seri animasi Arcane di Netflix, dunia Runeterra terus berkembang dan berevolusi melalui berbagai macam media dan platform untuk meraih penggemarnya lebih dekat.
Secretlab League of Legends Ruination Collection menandakan bab baru pada dunia League Of Legends. Kursi ini membantu kalian merasakan berada di posisi Viego, Miss Fortune, dan Pyke dalam salah satu kisah paling kelam dalam sejarah Runeterra.
Secretlab bekerja sama dengan para desainer di Riot Games untuk memadukan kekhasan dari Viego, Miss Fortune, dan Pyke dalam pengembangan Secretlab 2022 series. Dilapisi dengan Secretlab NEO™ Hybrid Leatherette, Secretlab League of Legends Ruination Collection menampilkan gabungan elemen-elemen seperti armor, abilities dan lore dari setiap karakter dengan motif yang lebih tajam sehingga membuatnya lebih terasa hidup.
Secretlab League of Legends Viego Edition
Secretlab League of Legends Viego Edition terinspirasi dari karakter Viego, salah satu karakter terkuat di Runeterra. Saat kedatangan Viego, kamu akan dapat memerintahkan Kabut Kegelapan untuk menghancurkan musuh- musuhmu. Menggunakan pedang berkekuatan penuh dari Ruined King, digambarkan menjadi sebuah motif pada sandaran punggungmu – membuat musuh-musuhmu sadar siapa yang berkuasa sesungguhnya.
Secretlab League of Legends Miss Fortune Edition
Terinspirasi dari seorang kapten Bilgewater yang terkenal, Secretlab League of Legends Miss Fortune Edition memberikan penghormatan kepada Sarah Fortune, seorang pemburu hadiah ternama. Menampilkan senjata pistolnya yang populer dibalut dengan lapisan kulit berwarna merah. Sangat cocok bagi sang penembak jitu yang sedang beraksi ditengah-tengah hujan peluru.
Seluruh koleksi di atas sudah dapat dipesan di toko resmi Secretlab di Tokopedia : https://www.tokopedia.com/secretlab. : https://www.tokopedia.com/secretlab.